Bontang-Berdasarkan hasil evaluasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, Pemerintah Kota Bontang putuskan untuk meniadakan penyekatan dalam kota dan diganti patroli keliling.
Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Bontang Basri Rase saat ditemui awak media di Auditorium 3 Dimensi, Senin (19/7/2021).
“Berdasarkan hasil evaluasi, penyekatan dalam kota mulai malam ini tidak ada lagi dan kita ganti dengan patroli keliling dengan difokuskan pada penyekatan di wilayah-wilayah dengan angka positif Covid-19 cukup tinggi,” ujarnya.
Penyekatan per wilayah akan diarahkan ke setiap kelurahan dengan dibantu Garda Isoman dan dinas terkait.
“Saat ini kasus tertinggi ada di wilayah kelurahan Api-Api, Loktuan, Guntung dan Belimbing sehingga perlu dilakukan penyekatan oleh Garda Isoman yang berkolaborasi dengan pihak TNI-POLRI,” terangnya.
Sementara itu untuk mengurangi aktivitas keluar masuk masyarakat dari luar Bontang, pemerintah akan tetap melakukan penyekatan di gerbang masuk.
“Untuk Tugu Selamat Datang itu tetap dijaga seperti biasa,” ujarnya.
Ditanyai terkait perpanjangan PPKM darurat apakah diperpanjang atau tidak pihaknya masih menunggu instruksi dari pemerintah pusat.

