SAMARINDA : Wali Kota Samarinda Kalimantan Timur (Kaltim) Andi Harun sebut masyarakat sudah berbenah, bahkan prihal Jalan Oto Iskandardinata (Otista) sudah disikapi dengan kesadaran prihal pentingnya infrastruktur.
Andi Harun mengatakan, bahwa soal pembebsan Otista di daerah tikungan yang tajam serta bahu jalannya direncanakan akan segera selesai.
“Mudah-mudahan tahun depan bisa diturunkan,” ungkapnya pada Jumat (27/12/24)
Dikatakan Andi Harun, hal itu dilakukan supaya makin landai dan tidak lagi jadi masalah pengguna jalan di Otista.
“Dari sini saya melihat keinginan maju masyarakat Samarinda,” ucapnya kepada awak media.
Andi Harun menganggap bahwa keinginan maju kini menjadi trend di masyarakat. Sehingga bukan lagi keinginan pemerintah, namun juga kehendak rakyat.
“Keinginan maju itu bukan dari pemerintah saja, tapi ini sudah menjadi trend bahwa kesadaran masyrakat itu juga diperlukan,” terangnya.
Kendati demikian, pihaknya akan berupaya koordinasi dengan Provinsi agar jalan tersebut semakin minim bahaya dan tertata bagus.
“Sisi Otistanya juga kita benahi, dan kita akan koordinasi,” pungkasnya.(*)
