SAMARINDA : Berangkat dari hasil evaluasi kelemahan-kelemahan partai pada pemilu tahun 2019 sebelumnya, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Gerindra Provinsi Kalimantan Timur telah melakukan kerja-kerja perbaikan dan langkah penguatan sebagai bekal untuk meraih kemenangan pada pemilu tahun 2024.
Ketua DPD Gerindra Kaltim Andi Harun dalam penyampaiannya kepada awak media usai menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaltim, Sabtu (13/5/2023), mengatakan Gerindra Kaltim optimis menang di pemilu 2024.
Optimisme partai berlambang kepala Burung Garuda untuk meraih kemenangan tersebut, kata Andi Harun dibangun dengan peningkatan kinerja kader, perbaikan struktur, dan seleksi detail terhadap bacaleg yang akan maju pada pesta demokrasi.
“Politik itu harus optimisme dan kami optimis menang di pemilu 2024. Berdasarkan hasil evaluasi kelemahan-kelemahan pemilu sebelumnya kami telah melakukan perbaikan dan peningkatan,” ungkap Andi Harun.
Dijelaskan, target menang adalah keberhasilan untuk memperoleh jumlah kursi sebanyak-banyaknya di DPRD Kaltim. Strategi pemenangan tak hanya mengandalkan kampanye door to door, tapi aspirasi masyarakat benar-benar diperhatikan dan diperjuangkan kader Gerindra Kaltim.
Kemudian Wali Kota Samarinda itu menerangkan Gerindra Kaltim juga terus berpartisipasi dalam pesta demokrasi lima tahunan sesuai dengan peraturan dan ketentuan penyelenggaraan pemilu. Termasuk soal keterwakilan perempuan minimal sebesar 30 persen.
Gerindra Kaltim menerjunkan 56 bacaleg yang terdiri dari 34 caleg laki-laki dan 21 caleg perempuan dengan presentase 38 persen caleg perempuan dan 62 persen laki-laki.
“Ya untuk keterwakilan perempuan paling sedikit itu 30 persen telah kami penuhi bahkan melebihi target dibeberapa daerah pemilihan (dapil),” jelasnya.
