SAMARINDA: Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Timur Hadi Mulyadi berharap, keberlanjutan pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kaltim tahun 2024 dapat terus dilaksanakan oleh setiap pemerintahan yang berlaku.
Demikian Wagub Kaltim, Hadi Mulyadi, Ketika menutup kegiatan Musrenbang RKPD yang dibuka oleh Gubernur Kaltim Isran Noor di Aula Odah Etam, Kantor Gubernur Kaltim,Senin (17/4/2023).
Hadi Mulyadi mengatakan, siapapun yang menjadi gubernur dan wakil gubernur ataupun pejabat pemerintah setelah masa pemerintahannya (Isran – Hadi) dapat terus melanjutkan pembangunan yang tertuang dalam RKPD Kaltim 2024.
“RKPD ini adalah hasil keputusan penting dari perjalanan panjang untuk pembangunan Kaltim, sehingga saya berharap siapapun gubernur dan wakil gubernur atau pemerintahannya dapat terus berjuang melanjutkan pembangunannya,”ungkap Hadi .
Hadi menjelaskan, meskipun kontribusi pembangunan yang selalu diberikan oleh pemerintah provinsi terhadap daerah Kaltim masih jauh dari kata sempurna karena keterbatasan anggaran. Dirinya menyakini kerja sama lintas tingkat pemerintah daerah secara perlahan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Benua Etam.
Karena pada dasarnya kebutuhan masyarakat yang tak terbatas dan terus berkembang seiringnya perkembangan dan tuntutan zaman, harus mampu dikejar dengan kemampuan optimal pemerintah dalam memenuhi kebutuhan masyarakat dengan segala sumber daya yang terbatas.
Untuk itu Wagub Hadi Mulyadi mengharapkan seluruh bupati dan wali kota se-Kalimantan Timur untuk bersama-sama membangun provinsi ini meskipun menghadapi keterbatasan anggaran. Setiap kepala daerah kabupaten/kota dapat mengawal dan memastikan keberlanjutan pembangunan RKPD Kaltim 2024 ini pada pemerintah dari kepala daerah (gubernur dan wakil gubernur) selanjutnya.
“Siapapun pun gubernurnya, siapapun wali kota, dan siapapun bupatinya yang terpenting adalah kita membangun Kalimantan Timur,” harapnya.
